Kulit berminyak merupakan salah satu tipe kulit yang memiliki produksi minyak yang berlebih. Hal ini menyebabkan kulit berminyak memiliki tampilan yang berkilau. Selain itu, tipe wajah dengan kulit berminyak juga akan memiliki kelembaban dibandingkan dengan tipe kulit lainnya. Akan tetapi, tipe kulit berminyak memiliki masalah kulit seperti pada umumnya yaitu resiko untuk mengalami dehidrasi. Hal ini akan terjadi jika kelembaban kulit tidak terjaga. Untuk mengatasi hal tersebut banyak orang yang kemudian menggunakan moisturizer atau pelembab. Dengan adanya pelembab, maka kulit akan terhindar dari resiko dehidrasi.
Pilihan Pelembab Bagi Kulit Wajah yang Berminyak
Ada beberapa jenis pelembab yang bisa dipilih untuk kulit dengan tipe berminyak. Umumnya, pelembab tersebut sudah menyesuaikan kebutuhan kulit berminyak. Sehingga, kulit akan tetap terjaga kelembabannya dan tidak mengalami dehidrasi. Salah satu jenis pelembab bagi kulit wajah yang berminyak adalah Clinique Dramatically Different Moisturizing Gel. Produk ini dirancang khusus oleh ahli dermatologi agar efektif digunakan pada wajah dengan kulit yang berminyak. Salah satu sifat dari pelembab ini adalah oil-free sehingga akan membantu penyerapan foundation pada kulit dalam kurun waktu 10 detik saja. Selain itu, Clinique Dramatically Different Moisturizing Gel dibuat dalam tekstur gel sehingga tidak akan terasa berat di kulit.
Pelembab jenis lainnya yang bisa dipilih adalah Sebamed Clear Face Care Gel. Produk ini cocok digunakan untuk kulit berminyak yang memiliki resiko untuk muncul jerawat cukup besar. Mengapa? Produk ini memiliki sifat oil-free sehingga tidak akan menimbulkan minyak berlebih. Selain itu, tidak ada emulsifier yang digunakan juga membuat produk ini aman digunakan dan tidak akan membuat pori – pori kulit menjadi tersumbat. Selain itu, Sebamed Clear Face Care Gel juga termasuk salah satu produk skincare alami karena menggunakan bahan utama aloe vera agar kulit terjaga kelembabannya. Selain itu, bahan hyaluronic acid juga membantu kulit agar tidak mengalami dehidrasi. Produk ini juga membantu mencegah terjadinya jerawat karena dibuat dalam keadaan pH 5.5. Selain itu, ada kandungan lainnya yaitu allantoin dan panthenol yang berfungsi untuk menyembuhkan iritasi penyebab jerawat. Sehingga, pelembab ini sangat cocok digunakan untuk kulit berminyak dan berjerawat.
Bagi orang yang memiliki kulit berminyak, mereka juga bisa mencoba untuk menggunakan Wardah Acne Perfecting Moisturizer Gel. Seperti namanya, produk ini memang berbentuk gel sehingga nyaman digunakan karena akan meresap dengan cepat di kulit. Selain itu, pelembab ini memiliki kandungan vitamin E sehingga kulit tidak akan mudah mengalami dehidrasi. Wardah Acne Perfecting Moisturizer Gel juga memiliki beberapa kandungan yang lain witch hazel yang akan membantu kulit dalam mengontrol produksi minyak atau sebum. Sehingga, kadar minyak dalam kulit wajah tidak akan berlebihan. Kandungan lainnya adalah triclosan yang berfungsi untuk mencegah adanya jerawat yang timbul. Produk ini juga cocok digunakan untuk orang – orang yang memiliki aktivitas outdoor. Mengapa? Produk ini mengandung SPF 18 yang bisa mencegah radiasi sinar UV ketika adanya paparan sinar matahari yang berlebih.
Membeli Produk Pelembab
Seperti yang disebutkan sebelumnya, ada banyak jenis pelembab yang bisa digunakan untuk kulit berminyak. Orang – orang bisa memilihnya berdasarkan kandungan yang dimiliki oleh pelembab tersebut dan disesuaikan dengan kebutuhan kulit mereka. Harga pelembab juga bervariasi tergantung dari efektivitas dan merek dari pelembab tersebut. Selain itu, masyarakat juga bisa membelinya melalui toko online resmi dari perusahaan yang memproduksi pelembab tersebut maupun gerai toko resmi.