Kurang afdol rasanya jika anda mampir ke Madura hanya untuk menyambangi lokasi wisatanya saja. Perjalanan anda akan jauh lebih berkesan jika sempat mencicipi 3 hidangan kuliner khas Madura yang akan dibahas sebagai berikut.
Hidangan Khas Madura yang Lezat Dan Menarik
- Soto Madura
Hidangan khas Madura yang berikutnya adalah soto Madura. Sebenarnya hampir setiap kota di Indonesia memiliki soto versinya masing masing. Untuk soto yang satu ini, kuahnya cukup unik karena menggunakan kemiri, alhasil tampilannya menjadi keruh dan beraroma khas.
- Bebek Songkem
Makanan khas Madura yang selanjutnya adalah bebek songkem. Sama seperti namanya, bahan utama untuk membuat hidangan tersebut adalah bebek. Bebek yang sudah dibumbui akan dikukus menggunakan daun pisang. Hasilnya bebek akan memiliki aroma yang bikin ngiler.
Kuliner yang satu ini semakin nilkmat apabila dipadukan dengan nasi panas, lalapan, dan sambal. Gerai atau restoran yang menjual bebek songkem juga bisa ditemukan dengan mudah. Anda juga dapat memanfaatkan google maps agar perjalanan jauh lebih nyaman.
- Topak Ladhe Bangkalan
Topak ladhe merupakan sebuah makanan khas Madura yang sering disantap oleh masyarakat lokal saat hari raya idul fitri. Topak ladhe sendiri di dalamnya mengandung irisan daging, jeroan sapi, telur, potongan papaya, dan kacang panjang. Hidangan ini disajikan dengan ketupat.
Tiga hidangan yang telah disebutkan tadi wajib anda coba jika mampir ke Madura. Mayoritas kuliner khas yang berasal dari sana memiliki rasa yang cenderung asin gurih. Kondisi ini berbeda jauh dari kuliner khas Jateng yang cenderung manis.